IPAD 2

  

Jangan kaget jika iPad generasi kedua atau banyak disebut-sebut iPad 2 bakal hadir dengan bentuk berbeda ketimbang iPad generasi pertama. Ini artinya beragam aksesoris terutama sarung pembungkus yang selama ini dirancang untuk iPad generasi pertama mungkin tak bisa lagi dipakai untuk iPad 2.



“Apa itu iPad 2? Apa yang bisa kita lihat darinya? Semua desainnya baru. Secara keseluruhan, desainnya benar-benar baru,” ujar Steve Jobs. Ia mengatakan ukurannya 33 persen lebih tipis ketimbang generasi sebelumnya. Bahkan, iPad ini lebih tipis daripada iPhone 4. Jika iPad generasi pertama punya ketebalan 13,4 milimeter, iPhone 4 9,3 milimeter, iPad 2 hanya 8,8 milimeter. Sisi-sisi di cangkang belakangnya pun kini tak bersudut.


Selain lebih tipis, iPad 2 juga lebih ringan daripada iPad generasi pertama. Beratnya selisih 0,2 pon. Kalau iPad generasi awal seberat 1,5 pon atau setara 0,679 kg, iPad 2 kini seberat 0,589 kg.
Meski lebih tipis dan lebih ringan, fiturnya tidak dikurangi. Justru banyak fitur yang ditambahkan membuatnya lebih menarik ketimbang iPad generasi pertama. iPad 2 kini dilengkapi dua kamera di bagian depan dan belakang, tidak seperti iPad generasi awal yang tak berkamera. iPad 2 juga sudah tidak hanya dilengkapi sensor akselerometer, tetapi juga gyroscope dan kompas digital yang akan bekerja bersama untuk memberikan pengalaman lebih interaktif di layar sentuhnya.